Cloud GPU

Percepat AI, Machine Learning, dan Beban Kerja High-Performance

Solusi GPU yang mempercepat deep learning inference untuk kebutuhan enterprise. Didukung NVIDIA A30 GPU, Cloud GPU menghadirkan performa AI dan High Performance Computing dengan biaya yang efisien.

produk_Private Cloud

Didukung NVIDIA A30 GPU

Cloud GPU menggunakan NVIDIA A30 GPU terbaru yang dikombinasikan dengan prosesor AMD EPYC Generasi ke-4. Kombinasi ini menghadirkan performa komputasi tinggi untuk beban kerja kompleks dan berskala besar, dengan dukungan kecepatan hingga 3.6 GHz.

Konfigurasi ini ideal untuk deep learning inference, pemrosesan model AI, analitik data, serta aplikasi komputasi berat lainnya yang membutuhkan performa konsisten.

All-Flash Block Storage untuk Akses Data Lebih Cepat

Cloud GPU dilengkapi dengan all-flash block storage berperforma tinggi untuk mendukung workload AI dan ML yang intensif.

  • Standard vDisk hingga 200 IOPS

  • High vDisk hingga 8.000 IOPS

Arsitektur storage ini memastikan pemrosesan data lebih cepat, latensi lebih rendah, dan performa yang lebih stabil untuk aplikasi yang bergantung pada akses data secara terus-menerus.

Siap Digunakan untuk Beban Kerja Kritis Enterprise

Dirancang untuk kebutuhan enterprise, Cloud GPU mendukung AI inference berskala besar dan aplikasi berperforma tinggi dengan fokus pada stabilitas dan keamanan.

Layanan ini cocok untuk organisasi yang membutuhkan infrastruktur andal untuk menjalankan workload kritikal tanpa gangguan, sekaligus tetap fleksibel untuk berkembang sesuai kebutuhan bisnis.

Efisien Biaya

Cloud GPU menawarkan kemampuan komputasi tinggi tanpa biaya infrastruktur yang berlebihan. Sumber daya dioptimalkan untuk memberikan performa maksimal dengan pengeluaran operasional yang tetap terkendali.

Dengan skema harga yang transparan dan bandwidth gratis, bisnis dapat menjalankan workload AI dan ML secara lebih efisien dan terprediksi.